Batu gamping adalah batuan fosfat yang sebagian besar tersusun oleh mineral kalsium karbonat (CaCo3). Bahan tambang ini biasa digunakan untuk bahan baku terutama dalam pembuatan semen abu/portland (biasa digunakan sebagai perekat untuk memplester), industri keramik, obat-obatan, dll. Batu gamping (limestone) merupakan batuan sedimen organik klastik. Secara umum batu gamping dikelompokkan berdasarkan mineral utama pembentuk batu gamping yaitu kalsit (calcite (CaCO3)) atau dolomite (MgCa(CO3)2). Batu gamping juga dikelompokkan berdasarkan kandungan senyawa karbonat dalam batuan misalnya batu gamping murni, batu gamping napalan, batu gamping tufan. Pengelompokkan batu gamping berdasarkan grade atau kandungan karbonatnya banyak digunakan dalam kajian pedology dan edaphology.
- . Klasifikasi Batu Gamping (Dunham , 1962)
Batu gamping termasuk batuan sedimen. Batu gamping ini dapat diklasifikasikan salah satunya adalah klasifikasi dunham yang membahas tentang pembagian batu gamping. Klasifikasi Dunham (1962) ini dilihat secara megaskopis yang mana dia mengamati indikasi adanya pengendapan batu gamping yang ditunjukkan oleh tekstur hasil pengendapan yaitu limemud (nikrit) semakin sedikit nikrit semakin besar energi yang
mempengaruhi pengendapannya. Menurut klasifikasi ini batu gamping terbagi atas :
1) Mud Stone
Batuan ini termasuk dalam jenis batuan sedimen non klastik dengan warna segar putih abu – abu dan warna lapuknya adalah putih kecoklatan.Batuan ini bertekstur Non klastik dengan komposisi kimia karbonat dan strukturnya pun tidak berlapis. Salah satu contoh dari batuan karbonat adalah kalsilutit ( Grabau ) atau Munstone ( Dunham ) , Batuan ini mempunyai nama yang berbeda, karena dari klasifikasi yang digunakan dengan interprestasi yang berbeda, batuan ini dinamakan kalsilutit, karena batuan ini merupakan batuan karbonat dan menurut klasifikasi dunham nama dari batuan ini adalah mudstone, karena batuan ini
mempunyai kesan butiran kurang dari 10 % dan pada batuan ini tidak ditemukan adanya fosil. Tekstur dari batuan ini adalah non kristalin, karena mineralnya penyusunnya tidak berbentuk Kristal, dengan memperhatikan tekstur batuan ini dapat disimpulkan bahwa batuan ini terbentuk dari adanya pelarutan batuan asal yang merupakan material – material penyuplai terbentuknya batuan ini adapun batuan asal dari batuan ini adalah seperti pelarutan terumbu karang. Selain itu, proses keterbentukan batuan ini adalah pengerusan gamping yang telah ada misalnya penghancuran terumbu karang,oleh gelombang, atau dari pengendapan langsung secara kimia air laut yang kelewat jenuh akan CaCO3 . proses litifikasi dari batuan ini melibatkan pelarutan mineral- mineral karbonat yang stabil maupun yangtidak stabil, dalam pengertian luas diagnesa meliputi perubahan mineralogy, tekstur kemas dan geokimia sedimen dan temperature serta tekanan yang rendah. Litifikasi sedimen karbonat dapat terjadi pada sedimen yang tersingkap , maupun yang masih berada didalam laut, proses terbentuknya batuan in berlangsung perlahan – lahan dan bertingkat – tingkat , dimana batas antara antara tingkatan tidak jelas , bahkan dapat saling melingkup , tingkatan tersebut adalah penyemenan, pelarutan pengendapan, perubahan mineralogy butir – butir dan rekristalisasi. Keterdapatan batuan ini biasanya dapat ditemukan disekitar pinggiran pantai, adapun asosiasi dari batuan ini adalah batupasir karbonatan dan packtone. Adapun kegunaan dari batuan ini adalah sebagai reservoir dalam pencarian minyak bumi.
|
Mudstone |
2) Wackestone
Wackestone adalah matriks yang didukung batuan karbonat yang mengandung lebih dari 10% allochems dalam matriks lumpur karbonat. Ini adalah bagian dari klasifikasi Dunham batuan karbonat. Dalam klasifikasi banyak digunakan lain karena Folk , deskripsi yang setara akan, misalnya, oopelmicrite, dimana allochems yang dimaksud adalah ooids dan peloids. Wackstone merupakan lumpur didukung batu kapur yang
mengandung butiran karbonat lebih dari 10% (lebih besar dari 20 mikron) "mengambang" dalam matriks lumpur halus-halus kapur
|
Wackstone |
3) Boundstone
Merupakan hubungan antar komponen tertutup yang berhubungan dengan rapat (oolite). Karbonat batuan menunjukkan tanda-tanda terikat selama pengendapan (Dunham, 1962). Embry dan Klovan (1972) lebih diperluas klasifikasi boundstone atas dasar kain dari boundstone tersebut. Boundstone merupakan batu kapur yang terikat oleh ganggang, karang , atau organisme uniseluler lainnya ketika dia terbentuk. Boundstone ditemukan di daerah sekitar terumbu karang, dan daerah yang terumbu karang 2,5-3 juta
tahun lalu, tapi mungkin dikelilingi lahan kering. Tergantung pada cara bahan organik telah diatur dalam sedimen ketika batu itu terbentuk dan jenis bahan organik itu, boundstone dapat diklasifikasikan sebagai framestone, bindstone, atau bafflestone.
Mereka memiliki tiga subdivisi:
a. Framestone: Organisme dari organik fosil, biasanya dalam karang laut, yang terjadi berdekatan dengan spons ini terikat oleh kerak mikroba dan pasir yang mengeras. Dan ruang antara bertahap diisi dengan pasir , sedimen, dan kristal kalsit. Dalam waktu yang lama, air surut dan struktur itu terus menerus terkena udara, dan penyemenan alami dari padat sedimen diawetkan sisa-sisa bahan organik sebagai fosil.
b. Bindstone: hasil organisme yang mengikat sedimen sehingga lepas bersama-sama, ditandai dengan adanya dispersi. Yang mengikat di bindstone pada umumnya adalah ganggang, yang bersama-sama dengan lapisan lumpur dan kalsit dengan besar pori-pori yang disebabkan oleh gelembung gas yang menjadi terperangkap dalam sedimen selama pembentukan. Stromatolit ,berupa gundukan fosil alga berlapis dan sedimen, yang bentuk paling umum dari bindstone. Bindstone kebanyakan berorientasi secara vertikal. Bindstone merupakan jenis yang paling banyak ditemukan dari boundstone.
c. bafflestone: terikat oleh sedimen berdinding tebal berupa karang berbentuk paralel sehingga hanya sedimen halus yang melewatinya. Akibatnya, komposisi bafflestone, selain karang fosil, sebagian besar pasir alami-semen dan lumpur. Pasir ini terdiri dari kalsit homogen dan lumpur terdiri dari campuran residu tertinggal setelah lumpur karbonat yang disaring. Struktur unik dari bafflestone yaitu terbentuk pada dan di sekitar koloni-vertikal tumbuh karang, dan karena itu terbatas pada individu kecil.
|
Boundstone |
4) Grainstone
Merupakan hubungan antar komponen-komponen tanpa lumpur sehingga sering disebut batuan karbonat bebas lumpur, yang didukung butir . Dunham (1962) , batuan ini berasal : (1) Grainstone terbentuk pada kondisi energi yang tinggi, butiran-produktif lingkungan di mana lumpur tidak dapat terakumulasi, (2) terdapat pada arus yang putus butir dan melewati lumpur pada lingkungan. Grainstones mempunyai tekstur berpori dan dikenal sebagai karbonat yang terdapat pada sekitar pantai.
|
Grainstone |
5) Packstone Merupakan lumpur, tetapi yang banyak adalah betolit. Butir-bitirnya didukung batuan karbonat berlumpur (Dunham, 1962). Lucia (1999) dibagi packstones ke dalam lumpur yang didominasi (ruang pori total dipenuhi lumpur) dan yang didominasi (beberapa ruang pori antar butir bebas dari lumpur) packstones. Divisi ini adalah penting dalam memahami kualitas reservoir karena lumpur plugs ruang partikel pori. Packstones menunjukkan berbagai sifat pengendapan. Lumpur menunjukkan proses energi yang lebih
rendah , sedangkan kelimpahan butir menunjukkan proses energi yang lebih tinggi . menurut Dunham (1962) asal packstones: (1) packstone berasal dari wackestones dipadatkan, (2) berasal dari proses akibat dari infiltrasi lumpur awal atau akhir dari sebelumnya disimpan lumpur bebas sedimen, (3) terbentuk dalam air yang tenang, atau (4) hasil pencampuran dari berbagai lapisan sedimen. Di mana butirnya yang sangat besar, Embry dan Klovan (1971) contohnya karbonat rudstones."
|
Packstone |
- . KLASIFIKASI FOLK (1959)
Menurut Folk, ada 3 macam komponen utama penyusun batugamping :
a. Allochem, hasil presipitasi kimiawi atau biokimia yang telah mengalami transportasi (intrabasinal), analog dengan butiran pasir atau gravel. Ada 4 macam : intraclast, oolite, pellet, dan fosil.
b. Mycrocrystalline calcite ooze (micrite), analog dengan lempung pada batulempung atau matrik lempung pada batupasir.
c. Sparry calcite (sparite), analog dengan semen pada clean sandstone. Berdasarkan perbandingan relatif antara allochem, micrite, dan sparite serta jenis allochem yang dominan :
a. Allochemical rock (allochem > 10%)
b. Orthochemical rock (allochem . 10%)
- . KLASIFIKASI Embry & Klovan (1971)
Merupakan pengembangan dari klasifikasi Dunham (1962). Seluruhnya didasarkan pada tekstur pengendapan dan lebih tegas di dalam ukuran butir, yaitu ukuran grain >= 0,03-2 mm dan ukuran lumpur karbonat < 0,03 mm. Berdasarkan cara terjadinya, Embry & Klovan membagi batu gamping menjadi 2 kelompok :
1. Batugamping allochthon : mudstone, wackestone,
2. Batugamping autochthon : bafflestone, bindstone, dan framestone.
Sangat tepat untuk mempelajari fasies terumbu dan tingkat energi pengendapan
DAFTAR PUSTAKA
Dunham, R. J., 1962, Classification of carbonate Rock According To Depositional Textures,
AAPG Memoir No.1
Bemmelen, R.W van, 1949, The Geology Of Indonesia, Vol 1. Netherlands: Martinus
Nijhoff, The Haque.
William, H., Turner, F.J. & Gilbert, C. M., 1982, “Petrography, An Introduction
to Study of Rock in Thin Section”, W.H. Reeman and Co.
Blow, A.H., 1969, Late Middle Eocene to Recent Planktonic Foraminifera
Biostratigraphy, Proc. Intern, Conf. Planktonic Microfossil, 1st. Edition.
Graha, Doddy. 1987. Batuan dan Mineral. Bandung : Nova
Tim Assisten Petrologi. 2007. Buku Panduan Praktikum Petrologi. Semarang : UNDIP